Unit Jurnalistik “JOURNALIST OF ABM SOCIETY”
SEJARAH UKM
Pada tahun 2012 , saat itu Kampus STIE Malangkcuecwara sedang dalam puncak pretasinya , banyak hal dan cerita yang menarik yang bisa diceritakan ke masyarakat, mengenai semua prestasi yang sudah diraih oleh STIE Malangkucecwara, dan juga teknologi semakin berkembang dari mulai FaceBook , Twitter dan Blog yang sangat menarik.
Lalu dari Pak Hanif yang saat itu menjabat sebagai Bag. Kemahasiswaan inisiatif untuk membuka kembali UKM Jurnalistik . perlu diketahui bahwa Sebelumnya sudah terbentuk UKM Jurnalistik “Gardu Pandang” sudah berdiri sejak tanggal 17 Januari 2005 dengan beberapa angotanya , pada saat itu mahasiswa hanya ingin membuat sebuah Buletin . Kemudian dibentuklah suatu tim yang terdiri dari beberapa mahasiswa STIE Malangkucecwara yang interest dengan kehidupan jurnalistik di STIE Malangkucecwara untuk membuat konsep dasar pendirian UKM Jurnalistik., dan pada saat itu sudah mampu untuk menerbitkan Koran kampus “Mata”, bulletin Mingguan
“GPBuletin” dan madding.
Dan untuk memulai hal baru , tepatnya pada tanggal 18 April 2010, beberapa mahasiswa dikumpulkan untuk membuka dan mengerakan kembali UKM Jurnalistik tentu dengan Semangat baru , Ide – ide baru dan juga teknologi baru. Kami sepakat bersama membuka lembaran baru dengan nama Baru yaitu “Journaslitic Of ABM Society”, memulai dengan Blog , di isi dengan banyak artikel mulai dari tentang Kampus , Kegiatan mahasiswa , pretasi dan juga info info berota terbaru yang ada di masyarakat. Dan juga membuka FB dan juga Twitter.
Unit ini semakin berkembang pada tahun ke 3 – 4 , UKM Jurnalistik “Journaslitic Of ABM Society” sudah mulai bisa mulai membuat Buletin dan majalah kampus, dan saat ini sudah berkembang sangat pesat mulai dengan pendampingan kegiatan kampus , membuka Lomba – lomba yang sangat mengasah ketrampilan dan juga kreatifitas dari Mahasiswa dan juga siswa – siswa SMA yang ada di Jawa Timur.
UKM Jurnalistik saat ini sudah berumur 8 tahun dan masih terus berkembang menjadi UKM yang mendorong tumbuh berkembang kemampuan kreatifitas mahasiswa terkhusus bagi anggota dari UKM jurnalis. Dan memberikan pengetahuan yang terbaru dan terpercaya untuk semua penikmat media.
UKM Jurnalistik memiliki 4 CO yang terdiri dari : CO Reportase, CO Editorial, CO Fotografi dan CO Kreatif. Masing-masing CO memiliki kegiatan atau program kerja seperti CO Reportase (wawancara setiap ada kegiatan/acara di kampus, membuat artikel setiap ada kegiatan/acara dikampus), CO Editorial (membuat video dan editing poster/foto , bekerja sama dengan pihak eksternal untuk pelatihan yang berhubungan dengan editorial), CO Fotografi (mengabadikan momen acara/kegiatan di kampus, bekerja sama dengan pihak eksternal untuk pelatihan yang berhubungan dengan fotografi), CO Kreatif (membuat konsep kegiatan, membuat madding setiap tahun)
Kegiatan
- Meet and Greet (untuk anggota baru)
- Diklat Dasar
- Diklat Lanjutan
- Majalah IDEA (Pembuatan Majalah Kampus)
- ABM Journalist Festival (Festival Lomba SMA SMK dalam bidang Jurnalistik)
- Bakti Sosial
- Dies Natalis UKM Jurnalistik
Selain itu, UKM Jurnalistik juga mendapat kepercayaan untuk mengabadikan momen/acara kampus, membuat artikel yang berhubungan dengan acara/kegiatan kampus, membuat madding, ikut berperan serta dalam kegiatan PSSM setiap tahun.
PRESTASI UKM
Kolaborasi dengan Circle Films dalam pembuatan film pendek “Not Me”
INFORMASI DAN CONTACT PERSON
E-mail : journalistofabmsociety@gmail.com
Instagram : ukmjurnalistik_abm
Youtube : Journalist Of ABM Society
Public Relation : 083848270830 (Danny)