Closing Ceremony Mahasiswa Inbound Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Dalam Negeri
Setelah tiga bulan mengikuti program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Dalam Negeri (PMM-DN) di
STIE Malangkuçeçwara, tiba saatnya 22 mahasiswa yang berasal dari 7 perguruan tinggi di luar Jawa
untuk kembali ke kampung halaman masing-masing.
Sebagai ungkapan syukur dan menandai selesainya program ini, STIE Malangkuçeçwara menggelar
closing ceremony di Gedung Padepokan Balekambang STIE Malangkuçeçwara, Kamis (13/01/2022).
Dalam acara yang berdurasi 1 jam 30 menit, mahasiswa tersebut menampilkan berbagai tarian
tradisional, drama, paduan suara, dan pertunjukkan seni budaya lainnya.
Rektor STIE Malangkuçeçwara, Drs. Bunyamin, M.M., Ph. D. menyampaikan bahwa
program ini memberikan kebebasan kepada mahasiswa untuk menambah wawasan dan belajar di
luar kampus asalnya masing-masing.
“Selain belajar beberapa mata kuliah yang mereka tempuh, mahasiswa inbound juga belajar
beragam budaya, suku, agama lewat materi Modul Nusantara,”ujarnya
Harapannya setelah diadakan program ini, mahasiswa bisa memiliki spirit of unity sehingga
membentuk pribadi yang tangguh di era digital.
Dosen pembina Modul Nusantara, Drs. Zainul Arifin, M.M., menyampaikan bahwa dalam
pelaksanaan PMM-DN tahun 2021 masih ada beberapa kekurangan yang harus dibenahi. “ Ini bisa
dijadikan bahan evaluasi untuk pelaksanaan yang lebih baik di masa mendatang ,” ujarnya
Sementara itu, salah satu mahasiswa inbound asal Universitas Muhammadiyah Metro Lampung
yakni Maylana Anggraini mengaku sangat terkesan dengan program ini. “Saya mendapatkan banyak
wawasan baru tentang kebudayaan Indonesia. Ini bisa menjadi bekal untuk kami bawa
pulang.” ucapnya.