ABM SEMARAK BERKURBAN, Bagikan Daging dengan Sepaket Beras
MALANG – STIE Malangkucecwara Malang (ABM) menggelar peringatan Idul Adha dengan agenda Semarak Idul Adha ABM, Selasa (15/10/13) di Kampus ABM Jalan Candi Kalasan Blimbing. Istimewanya, tak hanya daging kurban saja yang dibagikan kepada warga tapi juga paket beras yang disiapkan untuk masing-masing penerima sebanyak 2,5 kg per paket.
“Setiap tahun kami melaksanakan peringatan Idul Adha di kampus, dan dilanjutkan dengan pembagian daging kurban di tambah dengan beras,” ungkap Pembantu Ketua 3 ABM, Kadarusman MM kepada Malang Post.
Tahun ini jumlah hewan kurban yang dihimpun dari dosen dan karyawan ABM sebanyak 12 ekor sapi dan 4 ekor kambing. Hewan kurban tersebut tidak hanya disembelih di kampus saja tapi juga dititipkan kepada masjid di Perumahan ABM. Tidak hanya itu, sejumlah desa binaan dalam program pengabdian masyarakat pembagian daging dan beras tersebut.
“Kami memiliki sejumlah desa binaan yang biasanya menjadi lokasi pengabdian dosen dalam pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi, desa tersebut juga kami berikan paket daging dan beras ini,” bebernya.
Desa binaan ABM itu diantaranya di Desa Bajulmati, Pakis, Singosari dan sejumlah desa lain di Malang Selatan Kabupaten Malang. Sementara pembagian daging kurban kepada warga sekitar dilakukan dengan berkoordinasi bersama ketua RT dan RW setempat sehingga daging bisa diberikan kepada yang berhak dan membutuhkan.
Dalam pembagian dan distribusi hewan kurban ini, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kerohanian Islam ABM juga terkibat aktif membantu sejak persiapam hingga distribusi.
Menurut Ketua UKM Kerohanian Islam ABM, Rachmad Dermawan mereka akan menyebar ke warga sekitar dan juga pengguna jalan serta abang becak untuk membagikan daging hewan kurban tersebut.
“Kami sudah menyiapkan seluruh anggota dan mengerahkan tenaga untuk ikut mendistribusikan daging kurban hari ini (kemarin, red),” kata dia.
Mahasiswa UKM Kerohanian Islam ini tak hanya membantu pelaksanaan saja, namun dengan semangat keteladanan pengurbanan Nabi Ibrahim mereka berhasil menghimpun dana dari anggota untuk membeli seekor kambing. “Kami patungan mengumpulkan uang dari anggota UKM Kerohanian Islam saja, dan berhasil membeli satu kambing,” bebernya.
Sementara itu, kegiatan Salat Idul Adha di ABM kemarin menghadirkan Imam dan Khotib Ust Imamuddin, Lc, MA, Dewan Pusat Studi Al Qur’an UIN Malang.
Sumber: Malang Post, Rabu 16 Oktober 2013
Bersama Dosen, Karyawan, dan Mahasiswa @ Posko Penyembelihan dan Pembagian Hewan Qurban pic.twitter.com/rBSPreg3PI
— Kampus ABM (@stiemce) October 15, 2013