PERSYARATAN BEASISWA PPA (PENINGKATAN PRESTASI AKADEMIK) DAN BANTUAN BELAJAR MAHASISWA (BBM) TAHUN 2009
Penerima Beasiswa:
Mahasiswa calon penerima beasiswa paling rendah duduk pada semester II dan paling tinggi duduk pada semester VIII untuk program S-1
Mahasiswa yang memenuhi persyaratan seperti tersebut di atas, mengajukan permohonan tertulis kepada pimpinan Perguruan Tinggi dengan:
- Mengisi formulir yang telah disediakan dan dapat diambil di Bagian Customer Services
- Mengumpulkan fotokopi KTM sebagai mahasiswa aktif
- Mengumpulkan fotokopi KHS terakhir (dengan IPK >=2,50 untuk BBM dan IPK >=3,0 untuk PPA)
- Mengumpulkan bukti fotokopi rekening listrik bulan terakhir dan atau pembayaran PBB
- Mengumpulkan surat pernyataan tidak menerima beasiswa dari sumber lain
- Mengumpulkan fotokopi Kartu Keluarga (KK)
- Mengumpulkan surat keterangan penghasilan orangtua dan disahkan oleh yang berwenang (bagi yang wiraswasta/swasta diketahui RT, RW, dan Lurah), dengan penghasilan/pendapatan orangtua <=Rp.2.000.000,-
- Mengumpulkan foto berwarna ukuran 4×6 sebanyak 1 lembar